Profil Hantu Gregek Tunggek Bali

Hampir sama dengan mitos-mitos hantu wanita Indonesia nih, tapi bedanya kalau di Bali, pasti ada ajian-ajian dan asal-usulnya yang penuh dengan kontroversi. Sosok gadis cantik nan seram bernama Gregek Tunggek merupakan salah satu hantu yang suka mengganggu kaum lelaki.

Berdasarkan @calonarangtaksu wujud hantu ini kadang cantik, kadang juga seram, di mana berwujud perempuan berwajah cantik sebelah sedangkan wajah bagian sebelahnya lagi hancur, atau berwujud wanita cantik dari jauh baru didekati wajah menjadi sangat seram, yang paling populer adalah wujud wanita cantik dengan lubang membusuk di punggungnya mirip Sundel Bolong namun asal usulnya jauh berbeda.

Banyak banget versinya nih, sekarang tergantung hantu ini mau berwujud seperti apa terserahnya dia, pokoknya kamu bisa lari terbirit-birit karena ketakutan lihat penampakan hantu ini.



Asal muasal terciptanya Gregek Tunggek

Banyak versi sih yang mengatakan gimana awal terciptanya hantu ini. Dalam versi pementasan Calonarang, hantu ini diceritakan sebagai mahkluk yang tercipta dari kemarahan Dewi Durga saat diasingkan di Bumi oleh suaminya, Dewa Siwa.

Dewi Durga yang murka lalu menghentakan kakinya di tanah Setra Gandamayu dan dari semua unsur di setra seperti tanah, batu, api, dan air, bahkan mayat-mayat yang dikubur tercipta berbagai macam mahkluk menyeramkan, salah satunya adalah hantu ini, dan selanjutnya mahkluk-mahkluk tersebut diperintahkan meneror umat manusia di Bumi.

Ada juga nih yang menyebutkan dengan versi lainnya, kalau hantu ini tercipta dari dari mayat perempuan yang mati akibat diperkosa atau akibat dianiaya lelaki, itulah mengapa ia sangat membenci lelaki.

Kamu yang suka keluar malem-malem, apalagi pulang habis minum-minuman keras, awas aja diganggu sama doi. Bisa-bisa kamu sampai rumah tanpa busana. Selalu berdoa dan memohon keselamatan kepada Ida Sang Hyang Widhi Wasa atau Tuhan Yang Maha Esa.


Referensi
http://masbrooo.com/author/yoga/
http://masbrooo.com/kenali-lebih-dalam-gregek-tunggek-dan-ajian-pudhak-sategal/

Subscribe to receive free email updates: